scraps

Tuesday, May 8, 2012

Permintaan Blackberry di Indonesia

Permintaan adalah jumlah barang atau jasa yang ingin dan mampu dibeli oleh konsumen, pada berbagai tingkat harga, dan pada waktu tertentu. contoh produk permintaan yang paling banyak diminati masyarakat saat ini adalah BlackBerry. Di Indonesia permintaan BlackBerry semakin bertambah seiring dengan kebutuhan konsumen dan juga sampai menjadi suatu kebutuhan untuk fashion. kenapa BlackBerry paling diminati diantara gadget yang lain? karena BlackBerry memiliki kelebihan diantara gadget lain antara lain : Chatting dengan rekan atau teman yang ada diluar negeri atau dimana pun dengan gratis dan realtime dengan BBM. Bisa digunakan sebagai GPS yang akan memandu anda dalam perjalanan, Sehingga anda tidak akan tersesat ketika sedang berkendara. Dapat mengirim email dan menerima email sebanyak-banyaknya. Dan juga tersedianya ribuan aplikasi baik berbayar ataupun gratis yang dapat kita download sesuai dengan kebutuhan. Dengan kelebihan ini BlackBerry dijuluki sebagai "SMARTPHONE". Tidak heran banyak perusahaan handphone menjiplak model sampai fitur-fiturnya yang dibuat hampir semirip mungkin dengan fitur di BlackBerry. Menurut research meluasnya pasar BlackBerry tidak lepas dari harga BlackBerry yang makin terjangkau. Sehingga para konsumen semakin antusias untuk memburu BlackBerry baik BlackBerry baru maupun BlackBerry seken.
Sumber :
http://panduanbb.com/apa-sih-sebenarnya-keunggulan-blackberry/
http://id.berita.yahoo.com/hingga-lima-tahun-kedepan-blackberry-masih-populer-di-115238732.html http://id.wikipedia.org/wiki/BlackBerry

No comments:

Post a Comment